Adobe Free, apakah kita yang akan menjadi produknya?

Haikal Nurkalam
4 min readJul 15, 2022

Seperti yang kita tahu, banyak app design yang free baik web based, maupun desktop based. Adobe mempunyai plan ke sana, terus apakah kita bisa menggunakan produk adobe tanpa membeli subscription? Dan dari mana adobe dapat profit nantinya? So let’s get started.

Adobe

Seperti yang kita ketahui Adobe adalah penyedia layanan software yang bisa digunakan untuk mengolah sebuah konten, baik visual, audio, tulisan, dan lain sebagainya. Dan biasanya Adobe ini berbayar dengan subscription.

Apa yang terjadi? Jadi Adobe belakangan ini akan menjadikan sebuah platformnya free, hah free? Yang bener bang?!?!

Iya Adobe akan menjadikan beberapa fitur pada software nya ‘free’ seperti fitur yang ada pada photoshop, premiere, lightroom, dan lain sebagainya, dengan web based juga. Kenapa web based? Karena Adobe ingin menjangkau user yang lebih banyak dan tidak terbatas pada OS yang digunakan oleh user.

Sebetulnya langkah Adobe ini udah digunakan pada beberapa software design, seperti Figma, Proto.io, Designer, Creately, GIMP, Da Vinci, dan lain sebagainya yang menyediakan beberapa fitur di platformnya yang bisa diakses secara gratis dan upgrade plan untuk mendapatkan fitur yang lebih banyak.

Dan apakah Adobe ini akan menjadi “killer” bagi software gratis lainnya semacam GIMP, Photopea, dsb. Bisa saja jika mereka tidak punya pembeda dari produk Adobe itu sendiri.

Lalu bagaimana Adobe akan sustain selain dengan fitur subscription mereka? Mari kita bahas pada bagian baru dibawah ini, so lets scroll down guys!

Terus Adobe dapet profit dari mana nantinya?

Tenang guys, sebenernya Plan pada Adobe ini lebih ke freemium, yang artinya beberapa fitur akan dibuka, biasanya fitur primary akan dibuka, serta kalian bisa upgrade untuk unlock atau extend fitur yang ada.

Serta biasanya pada software lain yang menggunakan plan freemium ini yang berbasis web, menggunakan storage business, yang artinya jika kalian ingin menyimpan projek lebih banyak pada akun kalian, kalian harus mengupgrade plan akun kalian.

Lalu plannya photoshop nya Adobe akan menjadi web based, ini akan menjadi sebuah langkah yang bagus dari Adobe sendiri, karena kemungkinan user akan naik.

karena software yang diakses lewat web tidak perlu di download dan tidak terbatas pada kompatibilitas sebuah OS biasanya windows dan mac saja yang banyak menggunakan software Adobe ini, karena kedua OS ini sudah sangat kompatibel dengan Adobe software, melainkan OS seperti Linux kalian harus custom sana sini baru bisa menggunakan Adobe.

Dan nantinya dengan user yang banyak itu, menurut saya model bisnis Adobe bisa meluas seperti iklan. Ya iklan seperti layaknya ads pada instagram, youtube, dan facebook.

Data user is new oilll, kita bisa mengolah data itu menjadi iklan yang spesifik untuk free user, membentuk produk baru dari kebiasaan user, mungkin saja Adobe akan melakukan itu, meski akan terjadi banyak protes “kok aplikasi design banyak iklannya?!?!”, tapi ya kalau itu salah satu funnel revenue yang menguntungkan, kenapa tidak dilakukan. Selama sistem penayangan iklannya bisa di design secara mulus, mungkin bisa berjalan tanpa mengecewakan pengguna.

Satu lagi yang menurut saya funnel yang mungkin bisa mendulang revenue untuk Adobe, yaitu template berbayar yang bisa dibangun di platform “Community” atau “Shop” seperti Figma Community, dengan ini designer ataupun tim resmi dari Adobe bisa menjual assets desainnya untuk pengguna dan mendapatkan revenue dari design yang telah terjual.

Dibandingkan model bisnis subscription yang telah dilakukan Adobe sejak lama, menurut saya ada banyak peluang bisnis model lain jika Adobe “membuka” plannya yang lama ke free dan mengubah ke sistem web based seperti yang telah disebutkan diatas.

Konklusi

Adobe adalah salah satu contoh dari produk yang model bisnisnya akan pivot, sebenarnya ada beberapa tujuan pivot ini, mungkin dengan pivot akan dapat lebih banyak profit, atau mungkin untuk menarik user lebih banyak, who knows? Kita akan tunggu selanjutnya apakah Adobe akan fully distributed ke online dan membuka beberapa fiturnya untuk free.

Dan menurut kalian Adobe akan Klop dengan model bisnis barunya atau malah Flop? Silakan komen dibawah.

Thanks guys.

--

--

Haikal Nurkalam

Welcome!, in this Medium, Haikal share about product, UI/UX Design, and some of Web 3.0.